Dinkes Kabupaten Kediri

Memperingati Hari Migran Internasional 2023

Oleh: Yusron, S.Pd., M.Si. (Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri)

Hari Migran Internasional (International Migrants Day) diperingati setiap tahun pada tanggal 18 Desember. Hari Migran Internasional diperingati untuk mengingatkan pentingnya perlindungan hak asasi manusia para migran di seluruh dunia. Kabupaten Kediri merupakan salah satu kabupaten yang menyumbang terjadinya migrasi internasional. Maka, kita sudah sepatutnya memahami hari igran internasional.

Pengertian
Definisi migran menurut Badan Migrasi PBB(IOM: International Organization for Migration) adalah sebagai setiap orang yang pindah atau telah berpindah melintasi perbatasan internasional atau di dalam suatu negara yang jauh dari tempat tinggalnya, tanpa memandang status hukum orang tersebut; apakah pergerakan tersebut bersifat sukarela atau tidak; apa penyebab terjadinya Gerakan tersebut; atau berapa lama masa tinggalnya (IOM, 16/12/23).

Sejarah Hari Migran Internasional

Mengacu pada news.detik.com (16/12/2023), sejarah Hari Migran Internasional diperingati setiap 18 Desember bermula sejak tahun 2000. Hal ini menandai diadopsinya Konvensi Internasional tentang Perlindungan Hak-Hak Semua Pekerja Migran dan Anggota Keluarga Mereka oleh Majelis Umum PBB.

Melansir situs resminya, pada 4 Desember 2000, Majelis Umum PBB menetapkan setiap pada tanggal 18 Desember diperingati sebagai Hari migran Internasional atau International Migrants Day. Hal ini dengan mempertimbangkan jumlah migran yang besar dan meningkat di dunia.

Hal tersebut didorong oleh meningkatnya minat masyarakat internasional terhadap perlindungan hak asasi manusia para migran secara efektif dan penuh, serta menggarisbawahi kebutuhan untuk melakukan upaya lebih lanjut untuk memastikan perlindungan terhadap hak asasi manusia dan kebebasan mendasar para migran,

Tanggal 18 Desember dipilih sebagai peringatan Hari Migran Internasional untuk menandai peringatan diadopsinya Konvensi Internasional tentang Perlindungan Hak-Hak Semua Pekerja Migran dan Anggota Keluarga Mereka oleh Majelis Umum PBB pada tahun 1990.

Pesan Penting dalam Hari Migran Internasional
Melalui Dialog Tingkat Tinggi tentang Migrasi dan Pembangunan Internasional pada 14-15 September 2006 Majelis Umum PBB menegaskan kembali pesan kunci dari Peringatan Hari Migran Internasional setiap 18 Desember.

Berikut ini pesan penting dalam peringatan Hari Migran Internasional 18 Desember:

1. Menggarisbawahi bahwa migrasi internasional merupakan fenomena yang berkembang dan dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan di negara asal dan negara tujuan asalkan didukung oleh kebijakan yang tepat.
2. Menekankan bahwa penghormatan terhadap hak-hak dasar dan kebebasan semua migran sangat penting untuk menuai keuntungan dari migrasi internasional
3. Mengakui pentingnya memperkuat kerjasama internasional dalam migrasi internasional secara bilateral, regional dan global (news.detik.com, 16/12/2023).

Ironi Migrasi Internasional

Bagaimanapun juga, migrasi internasional berakibat pada pengurangan kelebihan penduduk di negara-negara berkembang, tetapi juga berupa penurunan tenaga kerja terampil dan berpendidikan tinggi yang ada di negara-negara tersebut karena banyak dari mereka yang bermigrasi ke negara-negara kaya. Oleh karena sebagian besar dari emigrant berpendidikan tinggi tersebut berpindah secara tetap, maka terjadilah pengurasan sumber daya intelektual alias brain drain. Terjadinya brain drain di negara berkembang tidak saja merugikan negara berkembang karena hilangnya sumber daya manusia yang tinggi nilainya, tetapi juga menjadi penghalang bagi kemajuan ekonomi nasional mereka di masa yang akan datang (Todaro and Smith, 2003:110-111). Kabupaten Kediri termasuk pemasok tenaga migran internasional. Oleh karena itu, kita sudah sepatutnya memperingati Hari Migran Internasional dan berusaha sebisa mungkin agar para tenaga migran yang merupakan teman dan tetangga kita tersebut senantiasa mendapatkan perlindungan hak asasi manusia di negara lain yang dituju tersebut. Semoga! [*]

Scroll to Top