Sambang Masyarakat Bumil Risti, Stunting, ODGJ, hingga Penderita Kanker Payudara
KABUPATEN, JP Radar Kediri- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kediri menggelar bakti sosial (baksos) sambang masyarakat kemarin (18/5). Acara ini digelar dalam rangka Hari Jadi ke-1.220 Kabupaten Kediri. Kegiatan baksos ini digelar di balai Desa Langenharjo, Kecamatan Plemahan.
Baksos meliputi screening penyakit tidak menular (PTM), pengobatan massal, penyuluhan kesehatan, konseling kesehatan, dan sambang masyarakat. Sasaran kunjungan rumah pasien stunting, bumil resiko tinggi (bumil Risti), orang dalam gangguan jiwa (ODGJ), PTM, penyakit lainnya. Sebanyak 10 titik lokasi di Kecamatan Plemahan.
Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Kabupaten Kediri dr Rahma Sari Dewi mengatakan dalam kegiatan sambang masyarakat selain pemeriksaan kesehatan pasien juga dilakukan pemeriksaan kesehatan lingkungan rumah pasien serta pemberian bantuan. Bagi pasien yang belum memiliki jaminan kesehatan maka akan dicover dengan pembiayaan PBPU Pemda agar dapat mengakses layanan kesehatan tingkat pertama dan rujukan tingkat lanjut.
“Kegiatan baksos sambang masyarakat ini bekerjasama dengan organisasi profesi kesehatan demi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Kediri di hari jadi ke-1.220,” ujar dokter Rahma. Baksos ini, lanjutnya, juga akan digelar di Desa Kanyoran Kecamatan Semen tanggal 22 Juni. Lalu, di Desa Kebonrejo, Kecamatan Kepung tanggal 20 Juli, dan Desa Batuaji, Kecamatan Ringinrejo tanggal 24 Agustus.
Dokter Rahma berharap kegiatan baksos ini dapat dimanfaatkan masyarakat Kabupaten Kediri untuk meningkatkan kualitas kesehatannya. “Jika dalam creening ditemukan PTM berpotensi risiko akan ditindaklanjuti ke rujukan fasilitas kesehatan agar cepat tertangani,” pungkasnya. (ik2/adv/tar)